Samsung WB30H7000GS/SE User Manual

Page of 72
Bahasa Indonesia - 33
PEMEC
AHAN MASALAH
Kode informasi
Jika mesin cuci bermasalah, Anda mungkin melihat kode informasi pada tampilan. Jika hal ini terjadi, periksa 
tabel ini dan coba solusi yang disarankan sebelum menghubungi Layanan Pelanggan.
Kesalahan
Pemecahan
4E
Jika jumlah air yang dipasok tidak berubah selama 4 menit, atau pengisian air 
tidak selesai setelah 60 menit, maka indikator kesalahan ini akan muncul disertai 
bunyi bip.
•  Pastikan keran air dibuka.
5E
Jika air tidak terbuang seluruhnya setelah 30 menit, indikator kesalahan ini akan 
muncul disertai bunyi bip.
•  Pastikan letak selang pembuangan sudah benar.
•  Pastikan selang pembuangan tidak tersumbat.
CE
Jika suhu air yang dibuang sangat tinggi hingga menyebabkan cedera, indikator 
kesalahan ini akan muncul disertai bunyi bip untuk keamanan.
•  Pastikan keran air dingin dibuka.
•  Pastikan keran air dingin dan air panas tersambung dengan benar.
dE
Jika penutup terbuka selama pengoperasian, indikator kesalahan ini akan muncul 
disertai bunyi bip.
•  Jika demikian, tutup penutup, lalu lanjutkan pengoperasian.
UE
Indikator kesalahan ini akan muncul disertai bunyi bip jika pemerasan gagal.
•  Pastikan cucian tersebar dengan merata.
4E2
Jika suhu air yang dipasok sangat tinggi hingga menyebabkan cedera, indikator 
kesalahan ini akan muncul disertai bunyi bip.
•  Pastikan keran air dingin dan air panas tersambung dengan benar.
IE/tE1/HE/HE1/dE1/dE2/
LE/8E 
Mesin cuci tidak bekerja dengan benar. Hubungi pusat servis Samsung terdekat.
Untitled-3   33
2014-11-18     10:33:23