LG H502F Manuel Du Propriétaire

Page de 190
71
Pengaturan
Umum
< PRIBADI >
Bahasa & masukan
Pilih bahasa untuk teks pada telepon Anda dan untuk mengkonfigurasi keyboard layar,
termasuk kata yang telah Anda tambahkan ke kamusnya.
Bahasa – Pilih bahasa yang akan dipakai di telepon Anda.
Awal – Memungkinkan Anda untuk memilih jenis keyboard default.
Keyboard LG – Ketuk ikon Pengaturan untuk mengubah pengaturan LG Keyboard.
Pengetikan Google voice – Centang untuk memilih pengetikan suara Google
untuk memasukan data. Ketuk ikon Pengaturan untuk mengubah pengaturan
suara Google.
Pencarian Suara – Ketuk untuk mengkonfigurasi pengaturan Pencarian Suara.
Keluaran text-to-speech – Ketuk untuk mengatur mesin yang dipilih atau
pengaturan umum untuk keluaran text-to-speech.
Kecepatan penunjuk – Sesuaikan kecepatan penunjuk.
Lokasi
Hidupkan layanan lokasi, telepon Anda akan menentukan perkiraan lokasi Anda
menggunakan Wi-Fi dan jaringan seluler. Bila Anda memilih opsi ini, Anda akan ditanya
apakah mengizinkan Google untuk memakai lokasi Anda saat menyediakan layanan ini.
Mode – Mengatur bagaimana informasi lokasi saat ini ditentukan.
Kamera – Centang untuk menandai foto atau video dengan lokasinya.
Pelaporan Lokasi Google – Memungkinkan Anda untuk memilih pengaturan
informasi lokasi saat diakses oleh Google dan produknya.
Sinkronisasi & akun
Pakailah menu pengaturan Akun & sinkronisasi untuk menambah, menghapus, dan
mengelola akun Google Anda dan akun lainnya yang didukung. Anda juga dapat
memakai pengaturan ini untuk mengontrol bagaimana dan apakah semua aplikasi
mengirim, menerima, dan menyinkronkan data berdasarkan jadwal masing-masing dan
apakah semua aplikasi dapat menyinkronkan data pengguna secara otomatis.