ASUS ASUS MeMO Pad HD 7 ‏(ME173X)‏ Manuel D’Utilisation

Page de 102
MeMO Pad Panduan Pengguna Elektronik
100
Informasi Pemaparan RF (SAR) - CE
Perangkat ini memenuhi persyaratan UE (1999/519/EC) tentang batasan 
pemaparan medan elektromagnetik terhadap masyarakat umum dengan cara 
yang melindungi kesehatan.
Batasan ini adalah bagian dari rekomendasi lengkap untuk melindungi 
masyarakat umum. Rekomendasi ini telah dikembangkan dan diperiksa oleh 
organisasi ilmuwan independen melalui evaluasi studi ilmiah reguler dan 
menyeluruh. Satuan ukur batasan yang direkomendasikan Dewan Eropa untuk 
perangkat bergerak adalah "SAR" (Specific Absorption Rate), dan batas SAR rata-
rata adalah ,0 W/Kg untuk lebih dari 10 gram jaringan tubuh. Hal ini memenuhi 
persyaratan ICNIRP (Komisi Internasional tentang Perlindungan Radiasi Non-
Ionisasi).
Untuk pengoperasian di dekat tubuh, perangkat ini telah diuji dan memenuhi 
pedoman pemaparan ICNRP dan Standar Eropa EN 6311 serta EN 609-. SAR 
diukur dengan perangkat yang secara langsung bersentuhan dengan tubuh 
saat bertransmisi pada level daya output bersertifikasi tertinggi di semua pita 
frekuensi dari perangkat bergerak.
Persyaratan Keamanan Daya
Produk dengan tingkat arus listrik hingga 6A dan berat lebih dari 3 kg harus 
menggunakan kabel daya yang disetujui, yakni lebih besar atau sama seperti: 
H05VV-F, 3G, 0.75mm
 atau H05VV-F, G, 0.75mm
.
Layanan Daur Ulang/Pengembalian ASUS
Program daur ulang dan pengembalian dari ASUS merupakan wujud komitmen 
kami terhadap standar pelestarian lingkungan tertinggi. Kami akan memberikan 
solusi kepada Anda agar dapat bertanggung jawab untuk mendaur ulang produk, 
baterai, atau komponen lainnya, serta materi pengemasan. Untuk informasi rinci 
tentang daur ulang di berbagai wilayah, kunjungi http://csr.asus.com/english/
Takeback.htm.
Pemberitahuan Tentang Lapisan
PENTING! Untuk menyediakan sekat listrik serta menjaga keamanan listrik, 
perangkat disekat menggunakan lapisan, kecuali di area port IO.