ASUS Nexus 7 Manual Do Utilizador

Página de 106
PANDUAN BAGI PENGGUNA NEXUS 7   MENYAMBUNG KE JARINGAN
  57
Untuk mengaktifkan atau menonaktifkan Wi-Fi, 
buka 
 Settings (Pengaturan) > Wireless & 
networks (Nirkabel & jaringan) > Wi-Fi.
Untuk mengelola penggunaan data dan hotspot 
seluler, buka 
 Settings (Pengaturan) > Wireless 
& networks (Nirkabel & jaringan) > Data usage 
(Penggunaan data).
Menyambung ke jaringan pribadi virtual
VPN (jaringan pribadi virtual) memungkinkan Anda 
menyambung ke sumber daya di dalam jaringan lokal aman, 
dari luar jaringan tersebut. Biasanya VPN diterapkan oleh 
perusahaan, sekolah, dan lembaga lainnya agar semua orang 
dapat mengakses sumber daya jaringan lokal bila tidak berada 
di kampus atau saat tersambung ke jaringan nirkabel.
Untuk mengkonfigurasi akses VPN, Anda harus terlebih dulu 
mendapatkan rincian dari administrator jaringan. Tergantung 
pada solusi organisasi, Anda mungkin harus memperoleh 
aplikasi VPN, baik dari administrator maupun di Google Play.
Layar pengaturan VPN memungkinkan Anda 
menambahkan jaringan VPN dan menyesuaikan 
pengaturannya. Untuk melihat layar ini dan 
melakukan tugas yang dijelaskan di sini, buka 
Settings (Pengaturan) > Wireless & networks 
(Nirkabel & jaringan) > More (Lainnya) > VPN.
Menambahkan VPN
1.  Dari layar VPN, sentuh Add VPN profile (Tambahkan profil 
VPN).
2.  Pada formulir yang ditampilkan, masukkan informasi yang 
diberikan administrator jaringan.
3.  Sentuh Save (Simpan).
VPN akan ditambahkan ke daftar di layar VPN.
Pengaturan
Pengaturan