ASUS Eee Pad Transformer Prime ‏(TF201)‏ Manuel D’Utilisation

Page de 70
Panduan Pengguna ASUS Eee Pad
7
Manajemen Daya 
Baterai ASUS
Widget khusus ini menampilkan status baterai Eee Pad dan sambungan 
keyboard melalui persentase dan warna. Semakin kuat daya baterai, maka 
akan semakin terang warnanya.
1.  Sentuh tanda tambah (+) di sudut kanan atas Layar Awal untuk 
mengakses utilitas tablet.
.  Sentuh Widgets (Widget) untuk menampilkan menu widget.
3.  Pilih ASUS Battery (Baterai ASUS). Kotak ASUS Battery (Baterai ASUS) 
akan muncul di Layar Awal.
.  ASUS Quick Setting (Pengaturan Cepat ASUS) dan panel pemberitahuan 
juga akan menampilkan status baterai. Status baterai Eee Pad dan 
sambungan akan ditampilkan terpisah. Saat daya hampir habis, warna 
ikon baterai akan berubah dari biru menjadi merah dan diikuti tanda 
seru. Suara peringatan juga akan terdengar untuk memberitahukan 
pengguna tentang status daya baterai yang hampir habis tersebut.